Bula, Maluku – Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), Sidik Rumalowak, memastikan pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) tingkat SMA/SMK di SBT tahun ajaran 2024/2025 berjalan lancar dan tertib. Sebanyak 1.686 siswa mengikuti ujian dengan penuh semangat di berbagai sekolah, termasuk SMA Negeri 1 Bula dan SMK Negeri 1 Bula, yang dipantau langsung oleh Rumalowak bersama Wakil Bupati SBT, Muhammad Miftah Thoha Rumarey Wattimena, pada Senin (10/03/2025).
Rumalowak optimis seluruh peserta dapat menyelesaikan ujian dengan baik dan menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Ia juga menekankan pentingnya kesiapan siswa tidak hanya dalam menghadapi ujian akademik, tetapi juga dalam membangun karakter dan integritas.
“Secara keseluruhan, pelaksanaan Ujian Sekolah Tahun 2025 di SBT berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Kita berharap tahun depan persiapan semakin matang agar ujian dapat dilaksanakan lebih optimal,” ujarnya.
Selain memastikan kelancaran teknis, Rumalowak juga memberikan motivasi kepada para siswa agar terus berusaha dan menjadikan ujian ini sebagai bekal untuk menghadapi tantangan di masa depan.
“Selamat dan sukses kepada 1.686 putra-putri terbaik Seram Bagian Timur yang hari ini mengikuti ujian. Semoga ilmu yang diperoleh dapat menjadi bekal berharga bagi masa depan mereka serta bermanfaat bagi bangsa dan negara,” tutupnya.***