Piru, Maluku – Wakil Bupati Seram Bagian Barat (SBB), Selfinus Kainama, membuka pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMA Negeri 2 SBB, Kecamatan Kairatu, Senin (10/3/2025). Sebanyak 108 siswa mengikuti ujian yang diharapkan berjalan lancar dan sukses.
Dalam sambutannya, Selfinus Kainama menekankan pentingnya pendidikan sebagai fondasi utama dalam membangun masa depan generasi muda. Ia juga menegaskan bahwa pemerintah daerah akan terus memberikan dukungan penuh bagi dunia pendidikan di Bumi Saka Mese Nusa.
“Setiap anak bangsa harus berusaha dan belajar dengan tekun. Mereka harus dipersiapkan sejak dini agar mampu bersaing dan memiliki masa depan yang cerah,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia menyoroti peran pendidikan dalam menyongsong Indonesia Emas 2045, menegaskan bahwa peningkatan kualitas sumber daya manusia harus dimulai sejak sekarang.
Sementara itu, Kepala SMA Negeri 2 SBB berharap pelaksanaan ujian ini memberikan hasil yang optimal bagi para siswa.
“Semoga seluruh peserta mendapatkan nilai terbaik dan mampu melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” katanya.
Dengan terselenggaranya UNBK secara tertib dan lancar, diharapkan mutu pendidikan di Kabupaten SBB terus meningkat, menghasilkan generasi muda yang unggul dan berdaya saing tinggi.***