Ambon, Maluku– Kodam XV/Pattimura menggelar Bakti Sosial Anak Stunting bertajuk “Bersama Kita Wujudkan Generasi Emas Indonesia” di Aula Slamet Riyadi Makorem 151/Binaiya, Ambon, Rabu (26/2/2025).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pangdam XV/Pattimura, Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo sebagai bentuk komitmen mendukung program nasional dalam percepatan penurunan stunting.
Dalam sambutannya, Pangdam mengungkapkan bahwa sebanyak 497 anak dari jajaran Kodim 1504/Ambon dan Korem 151/Binaiya menerima bantuan paket makanan bergizi.
Diharapkan, langkah ini dapat meningkatkan status gizi anak-anak stunting dan mendukung tumbuh kembang mereka secara optimal.
Pangdam juga menginstruksikan para Danramil dan Babinsa untuk mengawal serta mengevaluasi perkembangan anak-anak penerima bantuan selama tiga bulan ke depan guna memastikan efektivitas program ini.
“Kita harus memastikan bahwa bantuan ini berdampak nyata. Para Danramil dan Babinsa bertanggung jawab mengawasi serta melaporkan perkembangan anak-anak yang menerima bantuan,” tegas Pangdam.
Di akhir sambutannya, Pangdam menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung terlaksananya kegiatan ini, menegaskan bahwa bakti sosial ini adalah wujud kepedulian nyata dalam membantu masyarakat, khususnya keluarga dengan anak penderita stunting di Maluku.
“Kegiatan ini merupakan kontribusi nyata kita dalam membantu masyarakat dan mendukung generasi penerus yang lebih sehat dan berkualitas,” pungkasnya.***