Ambon, Maluku– Swiss-Belhotel Ambon (SBAM) Fun Run 2024 resmi dihelat, Sabtu (24/08). Diketahui, agenda ini masuk tahun ketiga setelah tahun-tahun sebelumnya sukses digelar.
Olahraga bertabur keceriaan dan hadiah itu diikuti 450 Peserta dari berbagai kalangan. Ada dari kalangan mahasiswa, pelajar, ASN, TNI/Polri dan lainnya. Tampak juga puluhan anak-anak yang ikut berpartisipasi dalam agenda yang dimulai pukul 06.00 WIT tersebut.
Pantauan media ini, meski cuaca kurang bersahabat, tapi tak memudarkan semangat para Runner.
Pelepasan peserta dari garis start dilakukan bersama dengan menekan tombol serine panjang.
Para Runner mengawali titik start dari halaman utama Jalan Benteng Kapaha, selanjutnya masuk ke Jala Pattimura, Jalan Rijali, Jalan Diponegoro, Jalan Dr. Tamaela, Jalan Dr. Siwabessy, Jalan Dr. Sitanala, Jalan Sultan Babullah, Jalan A.M Sangaji, Jalan Samratulangi, dan Kembali ke Swiss-Belhotel Ambon jalan Benteng Kapaha.
Agenda dihadiri Danlanud Pattimura Kolonel Pnb Jhonson Henrico Simatupang, GM Swiss-Belhotel Ambon I Ketut Gunarta, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Ambon Rustam Simanjuntak, pimpinan Perbankan di Kota Ambon, dan para perwakilan Mitra serta sponsorship.
SBAM menghadirkan penyanyi lokal Maluku Linda Nussy untuk menyemarakan keceriaan ratusan Runner dan Om Memi sebagai master of ceremony. *** Roel